Selasa, 28 Desember 2021

Mahasiswa Teknologi Pangan FTI UNMA Banten Meraih Juara 1 Dalam Kompetisi Bisnis Plan


Mahasiswa Fakultas Teknologi & Informatika Program Studi (Prodi) Teknologi Pangan berhasil meraih juara I pada kegiatan Business Plan Competition yang dilaksanakan pada tanggal 28 Desember 2021 oleh Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HIMATANSI) Fakultas Ekonomi & Bisnis (FEB) Universitas Mathla'ul Anwar (UNMA) Banten. Lomba kali ini bertemakan "Menjadikan Mahasiswa Berjiwa Entrepreneur yang Sesuai dengan Visi Misi Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNMA Banten" yang diselenggarakan di gedung FEB.

Tim dari FTI UNMA Banten Prodi Teknologi Pangan terdiri dari 3 orang yaitu Nurman, Muslih Silahudin dan Riyanto Hidayat dengan produk milkshake buah naga Perawan Drink Fresh & healthy

Rangkaian kegiatan Business Plan Competition tahun 2021 dimulai dari seleksi proposal bisnis yang diikuti oleh beberapa tim. Dari seleksi proposal bisnis tersebut, terpilih 3 tim yang berhak melaju ke babak final. Tim yang lolos ke babak final berasal dari Fakultas Teknologi & Informatika Prodi Teknologi Pangan, Fakultas Agama Islam Prodi Ekonomi Syariah dan juga Fakultas Agama Islam Prodi Ekonomi Syariah.

Selanjutnya peserta mempresentasikan ide bisnisnya di hadapan dewan juri pada hari perlombaan. Setelah hari perlombaan, hasil penilaian dari tim juri langsung diumumkan pada sore harinya. Berdasarkan penilaian dewan juri, terpilih lah 3 tim sebagai juara pada perlombaan Business Plan Competition tahun 2021 tersebut.

Juara I diraih oleh Fakultas Teknologi & Informatika prodi Teknologi Pangan dengan Produk milkshake buah naga Perawan Drink Fresh & healthy yaitu Muslih Silahudin, Nurman & Riyanto Hidayat . Juara II diraih oleh Fakultas Agama Islam prodi Ekonomi syariah dengan produk Hijab Atunna.id yaitu Dini Andriasari Melisa dan Davis . Serta Juara III yang juga diraih oleh Fakultas Agama Islam prodi Ekonomi syariah dengan produk Keripik tempe yaitu Sifa, Zahro dan Sahrudin.

“Latar belakang kami mengangkat ide produk milkshake buah naga Perawan Drink Fresh & healthy karena dengan banyaknya aktivitas yang di lakukan pelajar dan mahasiswa dan dosen terkadang mereka lupa akan menjaga pola hidup sehat. Terkadang tak cukup hanya sekedar minum air mineral untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap fit, namun beberapa minuman pengganti juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan memiliki berbagai manfaat lainnya selain untuk kesehatan seperti milk shake buah. Dengan melihat fenomena ini, PERAWAN DRINK COMPANY memberikan alternatif untuk semua orang dengan memproduksi sebuah minuman yang bukan hanya popular saat ini, namun juga mempunyai khasiat yang baik untuk kesehatan. Ujar Riyanto.

Sementara itu, Nurman menambahkan, bisnis milkshake buah naga Perawan Drink Fresh & healthy dinilai memiliki peluang yang cukup menjanjikan untuk dijalankan, karena merupakan inovasi produk baru yang belum ada di pasaran, serta memiliki ketersediaan bahan baku yang melimpah. Berdasarkan analisis keuangan yang pihaknya lakukan, bisnis tersebut sangat layak dijalankan dan mampu menghasilkan keuntungan.

 “Kami berharap melalui inovasi ini dapat menginspirasi serta menumbuhkan semangat mahasiswa untuk menemukan peluang bisnis baru serta mampu mewujudkannya secara nyata untuk membuka peluang kerja baru dan membantu perekonomian daerah bahkan nasional Karena jika tidak dimulai dari kita, dari siapa lagi,” tutup Muslih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pelantikan Keluarga Mahasiswa Sobang Periode 2022-2023

Pengurus Keluarga Mahasiswa Sobang (KEMAS) Kab. Pandeglang-Banten periode 2022-2023 mengadakan Pelantikan & Sekaligus mengad...